Technical Meeting Kontingen IAIN Manado: Dilanjutkan Dengan Persiapan Acara Pembukaan

IAIN Manado, ICNews – Telah digelarnya Technical Meeting guna membahas teknik serta sistem perlombaan pada PIONIR IX 2019 Malang kali ini. Technical Meeting digelar serentak namun terpisah sesuai cabangnya masing-masing pada Senin, 15 Juli 2019 sekitaran pukul 09.30 WITA di Gedung B UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Dengan bimbingan dari para pendamping, peserta PIONIR IX 2019 semangat dalam mengikuti Technical Meeting pada pagi menjelang siang tersebut.

Technical Meeting berlangsung selama kurang lebih 2 jam yang diselenggarakan dalam beberapa ruangan pada sebuah gedung. Masing-masing peserta memasuki ruangan sesuai dengan cabang lombanya. Canda, tawa dan semangat yang ditampakkan dari para official membuat para peserta IAIN Manado begitu bersemangat lagi.

Terlihat Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama begitu antusias untuk menemani peserta dan para pendamping untuk bersama-sama menyukseskan kegiatan ini. Setelah Technical Meeting selesai, kontingen IAIN Manado beralih ke ruang Sekretariat yang sudah disiapkan oleh panitia guna membahas persiapan pembukaan pada malam harinya. (Fitry)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *